July 21, 2008

si Pippy yang lagi sebel setengah mati


Pantes aja Pippy sebel setengah mati kepada Mboy. Bayangin aja. Ketiga anak Mboy –MIMIN KIKI KOKO- yang hari ini genap berumur lima bulan masih aja menyusu kepada Pippy.

For your information ya. Si Joni aja yang notabene anak kandung si Pippy nggak sibuk-sibuk amat harus nyusu. Dia sih ngerasa udah gede. Hanya kadang-kadang aja kalo manjanya lagi dateng. Miau-miau minta jatah susu kepada induknya.

Jadi kalau Mboy mampir untuk makan siang, cakar miau Pippy yang segede tampah itu akan melayang langsung ke wajah mpus Mboy. Atau kalo lagi iseng. Buntut si Mboy ia colek-colek dari atas meja. Mboy sih cinta damai. Ia nggak berani membalas Pippy. Mungkin juga karena merasa bersalah kali ya. Meninggalkan ketiga anaknya di rumah untuk diasuh Pippy.

Tapi sebenernya salah siapa sih? Kucing umur lima bulan itu kan seharusnya udah disapih dari induknya. Badannya aja sudah hampir sebesar ibunya. Lihat aja kalau mereka bergelayut manja kepada Mboy dan pengen minum susu. Pasti diusir dan didorong jauh-jauh.

Mungkin juga MIMIN-KIKI-KOKO kehilangan figur ibu yang dulunya biasa mereka berpetualang hingga ujung blok sebelah sana. Latihan survival, menangkap tikus dan capung, memanjat pohon dan mengejar-ngejar ibu-ibu penjual ayam untuk mengemis kepala ayam tentunya.

Eh.. tapi ngomong-ngomong, seneng nggak ya punya ibu kedua di rumah ini? Pippy itu memang kucing rumahan. Nggak pernah main jauh-jauh dari rumah. Beda dengan si Mboy yang hobinya dugem dan berpetualang sepanjang hari. Apalagi Pippy itu paling rajin mandi kucing dan membersihkan kuping ketiga kucing ABG ini. Sering kali saya temukan mereka berlima tidur berdampingan di bawah jendela kamar depan.

Asyik kali yaaa….


Serpong, 21 Juli 2008 11:00

0 comments: