Hari ini kami mengantar Jack ke pondok gede. Well, today is the day ya Jack. Hari ini jadwal sterilmu. Maaf ya ini keputusan sepihak sih. Tapi percayalah, ini demi kebahagiaanmu juga, Jack.
Jack itu anak sulung mpus Bokir. Dulu adiknya ada tiga ekor : mpus Doel, mpus Mimin dan mpus Mumun. Tapi berguguran satu demi satu karena sakit dan hilang. Tinggal mpus Jack yang bertahan hingga hari ini.
Maka, inilah dia. Gadis remaja umur tujuh bulan yang mulai mengenal cinta.
Bah!
Tapi kenapa kucing garong belakang rumah si mpuuuuuus? *nangis sambil garuk-garuk aspal* Nah sejak si garong rajin menyambangi rumah kami, si jack mendadak genit. Genitnya sih masih bisa saya tolerir tapi meong-meong si garong. Wadooow... Musim kawin telah tiba.
Tadi malam jam 24.00 wib si Jack sudah mulai puasa. Minum sih masih bisa. Hanya tadi pagi, saya harus kucing-kucingan memberi makan mpus yang lain.
Maka setelah semua urusan selesai, dalam gerimis hujan dan mending yang tebal, kami berangkat menuju lokasi steril. Salut deh untuk teman-teman steril yuk. Juga untuk para vet yang bekerja pro bono.
Syukurlah, operasi Jack berjalan lancar, walau katanya sempat pendarahan. Dan hal yang saya takutkan ternyata terjadi. Jack sudah hamil. Dan terpaksa diaborsi. Sedih juga sih. Tapi kalau membayangkan pertengahan tahun lalu, di mana penghuni rumah ini bertambah anak kucing hingga sepuluh ekor. Wah.. Boleh dibilang, kali ini saya lebih suka Jack diaborsi.
Doakan Jack ya, semoga dia cepat pulih.
0 comments:
Post a Comment